Senin, 05 Februari 2018

SIBUK BEKERJA BUKANLAH ALASAN UNTUK MENINGGALKAN BELAJAR AGAMA

::
*๐Ÿš‡ SIBUK BEKERJA BUKANLAH ALASAN UNTUK MENINGGALKAN BELAJAR AGAMA*

_Asy-Syaikh Abdullah al-Bukhari Hafizhahullah_

*Pertanyaan:*

Bagaimana penuntut ilmu menggabungkan antara menuntut ilmu (agama) dan mencari rezeki?

*Jawaban:*

Siapa yang mengatakan bahwasanya ada kontradiksi (pertentangan) diantara keduanya!

Tidak ada kontradiksi antara menuntut ilmu dan mencari rezeki, Bukankah Nabi ๏ทบ sungguh beliau dahulu (adalah seorang_ed) pengembala kambing, Para sahabatpun bekerja dan belajar -Radhiyallahu 'anhum- demikian pula orang yang setelah mereka, para imam mereka semua bekerja dan belajar..

Kenapa sekarang ini ada penghalang? kita menjadikan  yang seperti ini sebagai penghalang untuk merealisasikan belajar (agama)..

Seakan -akan mencari rezeki sekarang ini perkara baru, dahulu mereka (para salaf)  tidak mencari rezeki yakni : menuntut ilmu, kemudian harta mendatanginya,

โŒTidak sama sekali,

Mereka tidak pernah memanjangkan tangannya, karena mereka mengetahui (sabda Rasulullah ๏ทบ) :

ุงู„ู’ูŠูŽุฏู ุงู„ู’ุนูู„ู’ูŠูŽุง ุฎูŽูŠู’ุฑูŒ ู…ูู†ูŽ ุงู„ู’ูŠูŽุฏู ุงู„ุณูู‘ูู’ู„ูŽู‰

_โ€œTangan yang di atas (pemberi) lebih baik daripada tangan yang di bawah (penerima pemberian).โ€_ (HR. al-Bukhari dan Muslim).

Mereka bekerja, mencari rezeki, akan tetapi mereka jadikan hal itu di tangan mereka, bukan di hati..!

*Berbeda dengan kebanyakan orang di zaman sekarang, keadaan mereka adalah sebaliknya, mencari harta mereka posisikan dihati mereka, menuntut ilmu sisa sisa waktu (saja).*

ุงู„ุนู„ู… ุฅุฐุง ุฃุนุทูŠุช ูƒู„ูƒ ุฃุนุทุงูƒ ุจุนุถู‡ ููƒูŠู ุฅุฐุง ุฃุนุทูŠุช ุจุนุถูƒ !ุŸ!ุŸ

_"Ilmu itu apabila kamu kerahkan seluruh kemampuanmu dia akan memberikan sebagiannya , maka bagaimana jika kamu kerahkan sebagian kemampuanmu apa yang akan dia berikan!"_

(Maka kesimpulannya adalah) tidak ada pertentangan antara belajar dan bekerja, belajar dan bekerjalah tidak mengapa..

Sumber:
https://youtu.be/6GI0QAj5aoY

Alih bahasa:
Abu Fudhail Abdurrahman Ibnu 'umar ุบูุฑ ุงู„ู„ู‡ ู„ู‡

@salafycurup
FBF

Tidak ada komentar:

Posting Komentar