💐📝BERDZIKIR DI BERBAGAI TEMPAT MEMPERBANYAK PERSAKSIAN BAIK BUMI PADA HARI KIAMAT
Ibnu Qoyyim al-Jauziyyah rahimahullah menyatakan:
إِنَّ فِي دَوَامِ الذِّكْرِ فِي الطَّرِيْقِ وَالْبَيْتِ وَالْحَضَرِ وَالسَّفَرِ وَالْبَقَاعِ تَكْثِيْرًا لِشُهُوْدِ الْعَبْدِ يَوْمَ الْقِيَامَةِ فَإِنَّ الْبَقْعَةَ وَالدَّارَ وَالْجَبَلَ وَالْأَرْضَ تَشْهَدُ لِلذَّاكِرِ يَوْمَ الْقِيَامَةِ قَالَ تَعَالَى : { إِذَا زُلْزِلَتِ الْأَرْضُ زِلْزَالَهَا (1) وَأَخْرَجَتِ الْأَرْضُ أَثْقَالَهَا (2) وَقَالَ الْإِنْسَانُ مَا لَهَا (3) يَوْمَئِذٍ تُحَدِّثُ أَخْبَارَهَا (4) بِأَنَّ رَبَّكَ أَوْحَى لَهَا (5)} فَرَوَى التِّرْمِذِيُّ فِي جَامِعِهِ مِنْ حَدِيْثِ سَعِيْدٍ الْمَقْبُرِيْ عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ قَالَ : [ قَرَأَ رَسُوْلُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ هَذِهِ الْآيَةَ : { يَوْمَئِذٍ تُحَدِّثُ أَخْبَارَهَا } فَقَالَ : أَتَدْرُوْنَ مَا أَخْبَارُهَا ؟ قَالُوْا : اللهُ وَرَسُوْلُهُ أَعْلَمُ قَالَ : فَإِنَّ أَخْبَارَهَا أَنْ تَشْهَدَ عَلَى كُلِّ عَبْدٍ أَوْ أَمَةٍ بِمَا عَمِلَ عَلَى ظَهْرِهَا تَقُوْلُ : عَمِلَ يَوْمَ كَذَا كَذَا وَكَذَا ] قَالَ التِّرْمِذِيُّ : هَذَا حَدِيْثٌ حَسَنٌ صَحِيْحٌ وَالذَّاكِرُ لِلَّهِ عَزَّ وَجَلَّ فِي سَائِرِ الْبَقَاع ِمُكْثِرُ شُهْوَدَهُ وَلَعَلَّهُمْ أَوْ أَكْثَرُهُمْ أَنْ يَقْبَلُوْهُ يَوْمَ الْقِيَامَةِ يَوْمَ قِيَامِ الْأَشْهَادِ وَأَدَاءِ الشَّهَادَاتِ فَيَفْرَح وَيَغْتَبِط بِشَهَادَتِهِمْ
Sesungguhnya terus menerus berdzikir di jalan, rumah, di saat mukim maupun safar, di permukaan bumi, akan memperbanyak pihak yang bersaksi bagi seorang hamba pada hari kiamat. Karena permukaan bumi, kampung, gunung, dan bumi akan bersaksi untuk orang yang berdzikir pada hari kiamat. Allah Ta’ala berfirman:
إِذَا زُلْزِلَتِ الْأَرْضُ زِلْزَالَهَا (1) وَأَخْرَجَتِ الْأَرْضُ أَثْقَالَهَا (2) وَقَالَ الْإِنْسَانُ مَا لَهَا (3) يَوْمَئِذٍ تُحَدِّثُ أَخْبَارَهَا (4) بِأَنَّ رَبَّكَ أَوْحَى لَهَا (5)
Ketika bumi berguncang dengan dahsyat. Dan bumi mengeluarkan beban-bebannya. Manusia berkata: Ada apa? Pada hari itu, bumi menceritakan khabar-khabarnya. Karena Rabbmu mewahyukan kepadanya (Q.S az-Zalzalah ayat 1-5)
atTirmidzi meriwayatkan dalam kitab Jami’-nya dari hadits Said al-Maqburiy dari Abu Hurairah ia berkata: Rasulullah shollallahu alaihi wasallam membaca ayat ini (yang artinya): “pada hari itu bumi menceritakan khabar-khabarnya”. Nabi bertanya: Tahukah kalian apakah khabar-khabarnya? Mereka (para Sahabat) berkata: Allah dan Rasul-Nya yang lebih tahu. Nabi bersabda: Sesungguhnya khabar-khabarnya adalah ia bersaksi atas setiap hamba laki-laki dan wanita terhadap apa yang diperbuatnya di atas permukaannya (bumi). Bumi berkata: Ia telah berbuat demikian dan demikian. atTirmidzi berkata: Ini adalah hadits hasan shahih.
Orang yang berdzikir mengingat Allah Azza Wa Jalla pada setiap permukaan bumi, ia memperbanyak pihak yang bersaksi untuknya. Bisa jadi mereka atau kebanyakan mereka akan menerima persaksian itu pada hari kiamat. Pada hari ditegakkannya persaksian dari para pihak yang bersaksi. Kemudian ia bergembira dan bahagia dengan persaksian mereka (al-Wabilus Shoyyib (1/111)).
📝Catatan:
Hadits riwayat atTirmidzi di atas dinilai lemah oleh sebagian Ulama, seperti Syaikh al-Albaniy. Karena di dalam sanadnya terdapat perawi yang bernama Yahya bin Abi Sulaiman yang dinilai oleh al-Imam al-Bukhari sebagai munkarul hadits. Namun, Ibnu Katsir menyebutkan riwayat lain ketika menafsirkan surah az-Zalzalah ayat 4. Riwayat atThobaroniy yang dikemukakannya itu insyaallah bisa menjadi salah satu penguat. Wallaahu A’lam.
(Abu Utsman Kharisman)
💡💡📝📝💡💡
WA al I'tishom
Tidak ada komentar:
Posting Komentar