Jumat, 15 Agustus 2014

Belajar Adab Sebelum Belajar Ilmu

Belajar Adab Sebelum Belajar Ilmu

قال العلامة ابن سعدي -رحمه الله :

«من الآداب الطيبة: إذا حدَّثك المحدِّث بأمر ديني، أو دنيوي -ألا تنازعه الحديث إذا كنت تعرفه، بل تصغي إليه إصغاء من لم يعرفه، ولم يَمُرَّ عليه، وتريه أنك استفدت منه، كما كان أَلِبَّاءُ الرجال يفعلونه.
وفيه من الفوائد تنشيط المحَدِّث، وإدخال السرور عليه، وسلامتك من العجب بنفسك، وسلامتك من سوء الأدب؛ فإن منازعة المحدث في حديثه من سوء الأدب».
_____________
الرياض الناضرة ص231

Berkata Al-'Allamah Ibn Sa'dy Rahimahullah:

"Termasuk adab yang baik adalah apabila seorang muhaddits menyampaikan kepadamu tentang perkara agama atau perkara duniawi maka janganlah engkau menyelisihinya dalam hal hadits tersebut jika engkau sudah  mengetahuinya, akan tetapi dengarkanlah  sebagaimana mendengarnya seorang yang belum pernah mengetahuinya, dan jangan pula engkau mengacuhkan begitu saja, namun tampakkanlah bahwa engkau mengambil faedah darinya sebagaimana para penyambut tamu menyambutnya.

Maka didalamnya terdapat faedah diantaranya menghargai sang muhaddits tersebut serta memasukkan perasaan senang kepadanya, serta akan menyelamatkanmu dari perasaan 'ujub dan bangga diri, serta menyelamatkanmu dari adab yang jelek, karena menyelisihi muhaddits pada hadits yang sedang ia sampaikan adalah termasuk adab yang jelek."

__________
Ar-Riyadhu An-Nadhirah, hal. 231.

Semoga Allah memberikan taufiq kepada kita, dan semoga Allah mengokohkan kita diatas Sunnah. Semoga bermanfaat.

بارك الله فيكم

Tidak ada komentar:

Posting Komentar